SMS 'Paha Bawah' CFC Ganggu Kenyamanan Masyarakat

SMS 'Paha Bawah' CFC Ganggu Kenyamanan Masyarakat
ilustrasi

Riauaktual.com - Sejak beberapa bulan belakangan, warga Duri, Kabupaten Bengkalis diresahkan dengan Short Message Service (SMS) California Fried Chicken (CFC) yang berisi promo "Paha Bawah" yang kerap masuk ke telefon genggam (handphone) mereka. Warga yang mendapat pesan singkat mengeluhkannya lantaran dianggap sangat mengganggu.

Pengguna telefon genggam di Duri pun merasa tidak nyaman oleh promosi semacam itu dan mendesak pihak operator seluler menghentikannya. Bahkan, beberapa masyarakat mendatangi stand CFC di gedung Ramayana, Jl Jendral Sudirman melakukan komplain/meminta klarifikasi masalah SMS dari CFC Duri tersebut.

Adapun isi SMS itu; "Paket HEMAT HANYA Rp. 19.545 Ayam (Sayap/paha bawah), Nasi, Ades, Free Perkedel + CD Rp. 22.727. Tukar SMS di CFC Duri Hangtuah, CFC Ramayana Duri, CFC Ruko Duri, selama persediaan masih ada.Promo*606#".

"Kami sangat keberatan atas SMS dari pihak CFC yang masuk ke nomor HP kami, bagaimana pertanggungjawaban kalian?" tanya Edi Can, salah seorang warga yang datang ke CFC mempertanyakan masalah tersebut.

Komplain yang disampaikan warga itu dijawab Wanda, salah seorang pengawas di CFC Duri. "Saya hanya sebagai pengawas disini, kalau masalah itu, pihak kami tidak pernah melakukan itu, mungkin dari Manajemen Jakarta melakukannya bekerjasama dengan Telkomsel Jakarta," katanya.

Ketika ditanyakan siapa yang bertanggungjawab di Duri, Wanda juga mengaku tidak ada. "Manajer langsung dari Pekanbaru, datang ke Duri hanya sekali-sekali saja, jadi kami tidak bisa menjawab mengenai komplain dari warga," ujarnya.

Sementara, tokoh masyarakat Duri, Refli (55) juga mengaku sangat keberatan dengan SMS promo CFC itu. "Yang kita kesalkan, kadang masuk ke nomor HP saya waktu tengah malam. Itu jelas sangat mengganggu saya. Padahal saya tidak pernah makan disitu darimana mereka tahu nomor HP saya? Jadi dalam hal ini pihak pemerintah harus berperan untuk menertibkan masalah ini," katanya.

Dia mengatakan, dengan seringnya masuk SMS dari CFC tersebut, bisa berakibat fatal bagi masyarakat. Misalnya, karena SMS itu sering muncul dan selalu diabaikan, namun ketika ada SMS sangat penting atau adanya musibah, jadi terabaikan juga. Karena masyarakat menduga SMS itu dari CFC.

Hal senada juga dikatakan Iskandar (50) salah seorang warga di Duri. Dia mengatakan, kalau SMS CFC itu sangat mengganggu kenyamanannya hampir setiap hari. "Wah sungguh buat saya berdosa setiap SMS itu masuk. Saya sering mencarut bila pas membaca SMS itu. Sudah saya balas dengan kalimat marah tetapi tidak bisa masuk, mungkin sudah distel oleh pihak telkomsel. Ini bahaya kedepannya, kalau setiap perusahaan bikin promo melalui SMS, masyarakat nantinya akan stres, karena tiap detik akan muncul SMS promo," ungkapnya. (jl)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index